Rabu, 24 September 2014

Serba-Serbi Gergaji Listrik Portabel

   Mesin gergaji listrik berbentuk bundar dengan berat 2,6kg, daun gergaji berdiameter 130mm. Kecepatan putaran mesin 4000 rpm yang membutuhkan aliran listrik 560 watt.
  Gergaji listrik dibedakan menjadi 5 jenis berdasarkan diameter daun gergaji, yaitu:
1. Gergaji lingkaran perata
     Untuk meratakan pelapisan dinding atau plafon dengan ukuran potong maksimal 27mm.
2. Gergaji lingkaran portabel kecil
     Untuk keperluan rumah tangga dan kelengkapan alat tukang kayu, dengar ukuran potong maksimal 25 - 35mm.
3. Gergaji lingkaran portabel besar
    Untuk industri kecil dengan potong maksimal 60 - 80mm.
4.  Gergaji lingkaran berat
     Untuk industri kayu dan pengrajin kayu, dengan ukuran potong 150mm.
5. Gergaji potong dengan meja penjepit
    Untuk memotong kayu, plastik, alumunium, ataupun logam lunak. Bisa digunakan untuk pemotongan bersudut 15°, 30°, 45° , dan datar ke kiri ataupun ke kanan.
   
       Secara umum, gergaji listrik berfungsi untuk memotong, membelah, memotong miring (bevel), memotong miring berganda, dan menggergaji kayu yang telah terpasang semisal listplang, meratakan ujung pagar dll.
  Demi menjaga keamanan pemakainya, gergaji listrik portabel dilengkapi tudung pengaman dan pisau belah. Tudung pengaman ada 2 buah pada bagian atas dan bawah. Berfungsi untuk menutupi daun gergaji agar tidak melukai pemakainya.
     Sedangkan pisau belah berfungsi untuk melindungi daun gergaji agar tidak terjepit sewaktu membelah.
      Berdasarkan bentuknya, daun gergaji dapat dibedakan menjadi 4 macam, yaitu:
1. Daun gergaji kombinasi
     Bentuk mata gergaji mata gergaji berupa gerigi strip ombak yang rapat. Digunakan untuk memotong dan membelah.
2. Daun gergaji pemotong
    Bentuk mata gergaji berupa gerigi lancip yang rapat. Digunakan untuk memotong searah urat kayu.
3. Daun gergaji pembelah
     Bentuk mata gergaji serupa gerigi ombak yang renggang. Berguna untuk membelah dengan sayatan searah urat kayu.
4. Gergaji tungsten carbide tipped
    Bentuk mata gergaji berupa gerigi yang pada ujungnya ditempeli tungsten. Berguna untuk memotong dan membelah dengan hasil lebih rapi.
*Tips mengganti daun gergaji*
1. Cabut steker dari stop kontak, pastikan aliran listrik telah terputus
2. Letakkan alas bagian depan pada kayu lunak, tunggingkan posisi gergaji. Tarik tudung pengaman bawah hingga gerigi gergaji mengenai kayu dan tekan ke bawah pada bagian depan.
3. Bukalah mur pada as gergaji menggunakan kunci pas, putar searah putaran daun gergaji sambil menekan ujung depan gergaji  hingga gerigi akan masuk ke kayu lunak dan menahan gergaji sehingga mur pada as akan mudah terbuka.
4. Lepaskan daun gergaji, kemudian pasang daun gergaji yang diinginkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar